THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES ?

M4p

 
 
 

Selasa, 28 Juli 2009

Koneksi LAN Via Peer 2 Peer

Apabila ada teman-teman yang mempunyai jaringan dikantor dan ingin
menambah jaringan tidak perlu menarik kabel ke router/hub karena dengan
menggunakan kabel cross (Peer 2 Peer). karena kalau menarik kabel ke
router/hub memerlukan kabel yang cukup panjang.

Misalnya di ruangan A terdapat 3 unit komputer, kemudian hari ingin
menambah sebuah komputer yang terhubung dengan jaringan, hal tersebut
bisa dilakukan dengan menggunakan kabel cross antar PC yang ada di ruangan A,
pertama tambahkan NIC adapter disalah satu komputer yang ada di ruangan
A, sehingga terdapat 2 NIC Adapter.

Setelah terinstall dengan baik, klik kanan pada "My Network Place"
(WinXP), pilih properties, maka akan terdapat 2 buah LAN, klik ke-2 LAN
tersebut, kemudian klik kanan dan pilih "Bridge Connection" , isikan IP
nya dengan IP komputer tersebut.

Buatlah sebuah kabel cross yang menghubungkan kedua komputer tersebut,
setelah selesai pasang ke komputer, kemudian setting IP komputer yang
baru dengan IP yang sama classnya dengan 3 komputer yang ada di ruangan
A, misal komputer A1 IP= 192.168.1.10, A2 IP=192.168.1.11, A3
IP=192.168.1.13, maka komputer yang baru mengikuti IP yang terakhir
menjadi IP 192.168.1.14 dengan submask yang sama 255.255.255.0 gateway
dikosongkan.

maka jadilah komputer tersebut terhubung dengan jaringan dikantor.

Urutan Pembuatan kabel cross :

1. Putih-Hijau 1. Putih-Orange

2. Hijau 2. Orange

3. Putih-Orange 3. Putih-Hijau

4. Biru 4. Biru

5. Putih-Biru 5. Putih-Biru

6. Orange 6. Hijau

7.Putih-Coklat 7. Putih-Coklat

8. Coklat 8. Coklat

0 komentar: